Ruteng, infopertama.com – Bernandia Gisela Quintavalle, siswi kelas X SMA Katolik Santo Klaus – Kuwu, kec. Ruteng, Manggarai berhasil meraih peringkat pertama dalam giat Lomba Menulis Opini yang diselenggarakan PT Media Group Swara Net.
Siswi SMA Katolik Santo Klaus ini memilih tema “Dampak Perubahan Iklim Global Terhadap Ketahanan Pangan”, yang kemudian ia terjemahkan dalam opininya yang berjudul “Revitalisasi Tradisi Sistem Po’ong Dalam Kebudayaan Orang Manggarai Sebagai Strategi Ketahanan Pangan”.
Adapun opini Bernandia Gisela Quintavalle telah diterbitkan di media SwaraNTT.Net. Berkat prestasinya ini, wanita asal Pagal, Kec. Cibal ini memeroleh hadiah berupa uang pembinaan, Tropi dan sertifikat yang diserahkan di Spring Hill Resto, kecamatan Langke Rembong, Selasa, 22 Agustus 2023.
Kepada Media, Gisel, begitu sapaan akrabnya menjelasan alasannya memilih tema tersebut. Menurutnya, karena melihat realita bahwa banyak petani yang sudah beralih menggunakan sistem monokultur untuk mempercepat, mempermudah dan meningkatkan kualitas hasil pertanian. Sementara, masyarakat petani manggarai memiliki sistim Po’ong sebagai warisan nenek moyang orang Manggarai, namun sudah banyak ditinggalkan.
Karena alasan itulah, maka saya memilih judul Revitalisasi Tradisi Sistem Po’ong Dalam Kebudayaan Orang Manggarai Sebagai Strategi Ketahanan Pangan. Hal ini bertujuan tuk menghidupkan kembali sistem ini. Sehingga, sistem ini bisa terjaga, bisa terawat kelestariannya.
Penyerahan apresiasi berupa uang pembinaan, piala dan sertivikat langsung oleh Dwi Chanda, perwakilan PT PLN (Persero) UIP Nusra dan disaksikan guru pendamping, serta kepala SMA Katolik Santo Klaus, RD Lerry Jempau.
Apresiasi Redaksi SwaraNTT
Pimpinan redaksi SwaraNTT.Net, Silve Nabar mengapresiasi para peraih juara I sampai III dalam giat tersebut.
Menurutnya, banyak hal yang menjadi indikator dalam menentukan suatu opini layak untuk menjadi juara. Semua hal (indikator) itu telah kami sampaikan saat proses sosialisasi.
“Dari 52 naskah yang masuk, kami memutuskan untuk memilih 3 tulisan sebagai pemenang. Selamat buat para pemenang, semoga ke depan kualitas tulisan adik-adik juga semakin baik.” Tutur pria berambut gondrong itu.
Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp ChanelÂ
Â