idulfitri

Hendaklah Manusia Sadar Diri

Sadar diri
Ilustrasi (Devianart)

PEKAN V PASKAH
Senin, 16 Mei 2022
Bacaan: Kisah Para Rasul 14: 5-18; Yohanes 14: 21-26

Manusia biasanya merasa bangga ketika ia berhasil melakukan suatu pekerjaan yang besar. Merasa bangga itu pantas dan wajar, tetapi janganlah sampai sombong dan angkuh. Mengapa? Merasa bangga itu masih amat positif, tetapi merasa sombong dan menjadi angkuh itu negatif.

Merasa bangga menunjukkan bahwa manusia dapat melakukan apa saja yang baik dan berguna. Tetapi merasa sombong dan menjadi angkuh memperlihatkan sikap dan perilaku manusia yang merasa diri paling hebat, paling super dan dengan itu mudah dan cepat meremehkan dan merendahkan orang lan.

Dalam kebanggaan orang menyadari bahwa segala berkat dan karunia dari Allah tidak sia-sia, tetapi berguna dan berbuah dalam kehidupan dan bagi kehidupan. Sedangkan dalam kesombongan orang tidak mengakui dan tidak menerima kerberhasilan sebagai berkat dan kasih karunia Tuhan, melainkan sebagai bukti kehebatan manusia sendiri dalam hidup.

Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp Chanel