DIY, infopertama.com – Presiden Jokowi tiba di Istana Kepresidenan Gedung Agung, Kota Yogyakarta, Sabtu siang, untuk menghabiskan masa akhir Bulan Ramadhan sekaligus berlebaran di Kota Gudeg.
Presiden Jokowi memasuki kompleks Gedung Agung sekitar pukul 13.00 WIB dengan menaiki mobil Toyota Alphard berwana hitam.
Sebelum memasuki gerbang Gedung Agung, orang nomor satu di Indonesia itu sempat mengarahkan pandangan sembari melambaikan tangan dari dalam mobil ke arah kerumunan warga yang menyambut kedatangannya.
Sementara aparat kepolisian dan sejumlah personel TNI tampak bersiaga menjaga keamanan di depan gerbang Gedung Agung yang berada di kawasan Jalan Malioboro itu.
Nur Hasanah (53), seorang wisatawan asal Cilegon mengaku antusias menyambut kedatangan Presiden Jokowi. Ia rela menjeda sejenak agenda wisata menyusuri Jalan Malioboro untuk mengabadikan momen tersebut.
Menurut Nur, kesempatan itu merupakan kali pertama ia melihat Presiden secara langsung sekalipun hanya dari kejauhan.
“Senang bisa lihat Pak Jokowi. Sempat lihat tapi beliau dari jendela saja. Kepinginnya bisa salaman sama Pak Jokowi,” ujar Nur.
Sebelumnya, seusai meninjau Sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara, Senin (25/4) Presiden Joko Widodo mengatakan ia akan mudik dan melaksanakan Salat Idulfitri di Daerah Istimewa Yogyakarta.
Meski belum bisa memastikan berapa lama akan berada di Yogyakarta, Presiden menegaskan bahwa pihak Istana tidak akan menyelenggarakan kegiatan halalbihalal.
“Kalau saya mudik itu di Solo. Jawa Tengah. Akan tetapi, saya enggak ke Solo, saya ke Yogyakarta. Insyaallah, iya (Salat Idulfitri),” ujar Jokowi.
Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp Chanel