Ruteng, infopertama.com – UPTD SMP Negeri 10 Ruteng menggelar kegiatan Workshop IKM selama sepekan, dan berakhir hari ini, Jumat, (29/07/2022).
Kepala UPTD SMP Negeri 10 Ruteng, Magut Roni Sutanto Yosef, S.Pd kepada infopertama.com menyampaikan apreasinya atas telah berlangsungsungnya workshop IKM di lembaga SMP Negeri 10 Ruteng, kecamatan Ruteng.
“Apresiasi setinggi-tingginya kepada Panitia dan rekan-rekan Guru, karena semua aktif selama kurang lebih sepekan ikuti workshop IKM ini,” ungkap kepsek, Tanto begitu sapaan akrabnya, Jumat, 29/07.
Ia pun berharap, dengan usainya workshop ini, rekan-rekan guru di SMP Negeri 10 Ruteng tidak merasa asing dengan kurikulum Merdeka.
“Workshop ini sangat penting, walaupun waktunya hanya sepekan rasanya belum cukup bagi kami di sini ‘tuk benar-benar memahami kurikulum Merdeka.”
Namun, tambahnya, “kegiatan ini rencananya akan kami lakukan lagi pada semester berikutnya, sehingga nanti tahun ajaran baru (2023) kami semua sudah siap menerapkan kurikulum Merdeka.” Pungkas Tanto.
Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp Chanel