Labuan Bajo, infopertama.com – Teka teki siap sosok yang akan menjadi uskup pertama keuskupan Labuan Bajo, akhirnya terjawab. Adalah Imam Diosesan, Romo Maksimus Regus, Pr ditunjuk oleh Uskup Roma, Paus Fransiskus sebagai uskup pertama di keuskupan Labuan Bajo.
Penunjukan itu disampaikan secara resmi Uskup Ruteng, Mgr, Siprianus Hormat, Pr yang ditayangkan dalam chanel YouTube Komsos Keuskupan Ruteng.
Pengumuman itu berlangsung di Gereja Paroki Roh Kudus Labuan Bajo dalam sebuah perayaan ekaristi kudus.
“Keuskupan Baru Labuan Bajo dan secara bersamaan telah mengangkat, telah mengangkat Romo Maksimus Regus yang saat ini menjabat sebagai rektor Unika Santu Paulus Ruteng sebagai Uskup Pertama Keuskupan Labuan Bajo.” Ungkap Uskup Ruteng, Mgr Siprianus Hormat, Pr yang disambut riuh tepuk tangan sukacita ribuan umat yang hadir.
Sementara Uskup pertama Keuskupan Labuan Bajo, Mgr Maksimus Regus, Pr mengaku ini kejutan, bapa uskup (Mgr Sipri Hormat, Pr) tidak beritahu sebelumnya bahwa saya harus bicara.
Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp Chanel