SMPN 1 Reok Kebakaran, Dua Ruangan Perpustakan Ludes

SMPN 1 Reok
Dua ruangan SMPN 1 Reok dilalap Api pada Senin, 06 Juni 2022. (Foto: Bino Maot)

Ruteng, infopertama.com – Dua Ruangan Perpustakaan milik SMPN 1 Reok, kelurahan Mata Air, Kec. Reok, Kabupaten Manggarai hangus dilalap si jago merah, Senin, 06 Juni 2022.

Kepolisian Sektor (Polsek) Reo dalam keterangan tertulisnya menjelaskan bahwa, peristiwa kebakaran ruangan di SMPN 1 Reok tersebut terjadi sekitar pukul 12.40 Wita.

Dua unit ruangan yang terbakar tersebut berukuran 6 × 12 meter. “Dan, sejak tahun 2019 tidak digunakan sebagai ruang kelas. Melainkan, untuk menyimpan buku-buku yang tidak terpakai lagi.” Beber Kapolsek Reok, I Komang Agus Budiawan yang diamini kepala SMPN 1 Reok, Maria Olivia Ndoang (43).

Pada saat kejadian para guru sedang membagikan SKL kepada siswa/i kelas IX. Sedangkan siswa/i kelas VII dan VIII telah kembali ke rumah masing-masing.

Ketika sedang membagi SKL salah seorang siswa melihat ada kepulan asap dari arah belakang ruang kelas.

SMPN 1 Reok
Petugas kepolisian dan Mobil Milik Syahbandar Reok yang berusaha memadamkan api. (Peter Bota)

Setelah mengecek sumber asap tersebut, para guru dan siswa melihat sumber api berasal dari dalam ruangan. Ruangan yang terbakar tidak teraliri arus listrik

Adapun Kerugian material perkirakan sekitar Rp250.000.000,-00.

Sekira pukul 13.30 Wita, atas bantuan warga sekitar dan Anggota Polsek Reo, syahbandar Reo serta Koramil 1612-03 Reo berhasil memadamkan api.

Atas kejadian itu, Kapolsek Reok menghimbau kepada seluruh warga masyarakat agar selalu waspada.

“Saat ini sedang menghadapi musim kemarau/panas yang sertai dengan angin kencang yang rentan menimbulkan kejadian serupa.”

Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp Chanel 

 

error: Sorry Bro, Anda Terekam CCTV