Cepat, Lugas dan Berimbang

Mewujudkan Flores Geothermal Island, PLN Akan Tambah 5 MW di PLTP Sokoria

Ende, infopertama.comPLN terus menggenjot pembangunan pembangkit ramah lingkungan Energi Baru dan Terbarukan (EBT) demi memenuhi target bauran energi nasional 23% di 2025. Untuk mencapai target itu dan mewujudkan Flores Geoghermal Island, PLN memanfaatkan energi panas bumi untuk penambahan pasokan daya di sistem 150 kV Flores melalui PLTP (Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi) Sokoria sebesar 5 (lima) MW. PLTP Sokoria rencananya COD pada Februari 2020.

Total kapasitas PLTP Sokoria rencananya terus bertambah secara bertahap guna dapat memenuhi lonjakan kebutuhan listrik di pulau Flores. Dan, targetkan pada tahun 2024 akan mencapai 30 MW atau 6×5 MW.

PLTP Sokoria merupakan Independent Power Producer (IPP) atau dibangun oleh investor swasta berasal dari Islandia, yaitu PT Sokoria Geothermal Indonesia.

Head of Corporate Affairs Sokoria Geothermal Syahrini Nuryanti menjelaskan bahwa PLTP Sokoria telah memiliki tujuh sumur pengeboran. Ketujuh sumur di PLTP Sokoria ini nantinya manfaatkan untuk konversikan menjadi energi listrik.

Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp Chanel