Cepat, Lugas dan Berimbang

Kapolres Mabar Pimpin Patroli Malam Takbiran di Labuan Bajo

Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Agama

Selain itu, lanjutnya Patroli sekaligus bersilaturahmi kepada Imam dan pengurus Masjid. Hal ini merupakan wujud nyata bahwa aparat kepolisian benar-benar memberikan rasa aman kepada umat Islam dalam melaksanakan ibadah.

“Dengan adanya kesiapsiagaan dari kita ini yang membuat umat Islam merasakan terlindungi dan merasakan aman untuk melaksanakan ibadah. Yakinkan kepada umat Islam kesiapan dalam kegiatan ibadah dan kelancaran menjalankan ibadah maupun di tempat-tempat lainnya,” lanjutnya.

Dia mengatakan, dengan kondisi sekarang dalam masa pendemi Covid-19, sudah semestinya semua pihak mematuhi Protokol Kesehatan dengan mematuhi “5M” menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan mengunakan sabun dan bilas pada air mengalir dan menjauhi kerumunan serta membatasi mobilitas.

“Kita juga sudah menginformasikan kepada Imam-Imam maupun pengurus Masjid di wilayah Kota Labuan Bajo, untuk selalu mematuhi protokol kesehatan. Kesehatan merupakan hal yang sangat penting dalam kehidupan kita sehari-hari,” ujarnya

AKBP Bambang pun berharap, situasi kamtibmas yang selama ini telah dijaga bersama akan terus aman. Berharap kepada unsur-unsur masyarakat dan tokoh agama, apabila adanya jenis gangguan kecil maupun besar harus segera melaporkan.

“Kita harapkan pelaksanaan Operasi Ketupat Ranakah ini dapat berjalan dengan lancar dan tidak adanya gangguan sekecil apapun,” tutupnya.  (Red-An)

Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp Chanel