Menanggapi hal tersebut, Pakar hukum tata negara Prof. Yusril Ihza Mahendra tampak memberikan pandangan yang berbeda.
Dia mengatakan bahwa semua pemimpin dan politikus selalu dihadapkan dengan sesuatu yang disebut ‘dilema’.
“Barangkali kita semua paham ya pemimpin dan politisi kan selalu berhadapan dengan dilema. Kadang-kadang mengambil keputusan yang melawan kesadaran hati nuraninya sendiri,” ujar Prof. Yusril.
“Bapak saya dulu pernah bilang sama saya katanya ‘kamu mau masuk politik ini? Ibarat ikan masuk dalam bubu’ Ya, masuknya gampang keluarnya susah,” ucapnya menambahkan.
Yusril Ihza Mahendra menyebut dilema-dilema tersebut bisa terjadi pada setiap pemipin maupun politikus, termasuk Jokowi.
Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp Chanel