Berita  

Berburu Ilusi dengan Narasi Manipulatif Penolak Geothermal Poco Leok

Narasi Manipulatif

Oleh: Edi Danggur

infopertama.com – Perluasan Geothermal Ulumbu di Pocoleok hampir pasti tetap berjalan. Demo penolakan para aktivis yang berjilid-jilid itu memang ada. Namun, demo-demo tersebut tidak sedikitpun dapat menghentikan langkah PT PLN untuk tetap merealisasikan proyek strategis nasional tersebut.

Tetapi dalam konteks demokrasi, demo sebagai perwujudan hak atas kebebasan berekspresi, tetap harus kita hargai. Sebab hak atas kebabasan berekpresi tidak hanya diakui sebagai hak konstitusional, tetapi juga hak universal. Asalkan berdemolah dengan damai tanpa merusak fasilitas publik.

Mengapa demo penolakan para aktivis itu tidak berpengaruh? Mengapa demo para aktivis itu tidak mendapat dukungan luas dari masyarakat? Sebab dalam setiap demo, mereka hanya meneriakkan banyak narasi manipulatif.

Narasi Manipulatif

Narasi-narasi manipulatif itu diviralkan ke berbagai media online dan grup Whatsapp. Salah satu narasi manipulatif yang paling menonjol adalah klaim bahwa telah terjadi perampasan tanah komunal, tanah lingko, atau tanah masyarakat adat Pocoleok oleh PT PLN.

Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp Chanel