Jakarta, infopertama.com – Bakal capres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan menekankan masukan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan kepada Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh terkait cawapres tidak penting.
Sebab, jika masukan itu mendesak dan penting, Paloh pasti akan langsung memberitahu ke Anies.
Namun, nyatanya, Paloh tidak menyampaikan masukan Luhut soal cawapres kepada Anies.
“Oh soal wakil. Gini, kalau dengan beliau (Paloh), kalau itu urgent dan penting, pasti langsung disampaikan,” ujar Anies dalam jumpa pers usai menghadiri acara relawan Amanat Indonesia (ANIES) di Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (7/5/2023).
“Kalau tidak langsung dsampaikan, berarti tidak urgent dan tidak penting,” imbuhnya.
Sebelumnya, Luhut mengaku membicarakan soal calon wakil presiden (cawapres) untuk Anies Baswedan saat makan siang bersama Surya Paloh.
Keduanya berjumpa di Wisma Nusantara, Menteng, Jakarta, Jumat (5/5/2033) siang.
Menurut Luhut, Surya Paloh sempat meminta pendapatnya terkait figur pendamping yang cocok untuk Anies.
Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp Chanel