Kaltim, infopertama.com – Presiden Joko Widodo meninjau langsung Persemaian Mentawir yang terletak di Desa Mentawir, Kec. Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur, pada Senin, 14 Maret 2022. Presiden yang tiba di lokasi sekitar pukul 17.15 WITA berkeliling untuk melihat sejumlah fasilitas. Dan, bibit pohon yang ada di lokasi persemaian.
Dalam keterangan persnya selepas peninjauan, Presiden kembali menegaskan bahwa pemerintah berkomitmen untuk mengawali pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan rehabilitasi lahan hutan yang ada.
“Inilah yang sudah sering saya sampaikan bahwa pembangunan IKN akan kita awali dengan rehabilitasi lahan hutan-hutan yang ada. Agar area-area di IKN dan sekitarnya kembali pada fungsi semula. Yaitu sebagai hutan tropis dan bukan hutan yang monokultur, yang homogen,” ujar Presiden.
Persemaian Mentawir dalam 6-7 bulan ke depan diharapkan akan dapat memproduksi 15-20 juta bibit pohon. Antara lain terdiri atas kayu nyatoh, meranti, kapur, gaharu, hingga jambu-jambuan. Dengan penanaman pohon-pohon tersebut, harapannya akan menarik hewan dan burung-burung untuk masuk ke habitatnya di IKN.
Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp Chanel