Cepat, Lugas dan Berimbang

Pemkab Manggarai Gandeng Bulog Salurkan Bantuan Beras Ribuan Ton Kepada 39.164 Penerima

Ruteng, infopertama – Pemerintah Kabupaten Manggarai (Pemkab Manggarai) bersama Bulog Cabang Ruteng menggelar kegiatan penyaluran bantuan beras kepada warga di Kelurahan Satar Tacik, Kecamatan Langke Rembong, pada Rabu, 16 Juli 2025. Acara ini dihadiri oleh Wakil Bupati Manggarai, beberapa OPD, unsur Forkopimda Kabupaten Manggarai, dan juga Bulog Cabang Ruteng. Dalam pantauan infopertama, warga penerima bantuan sangat antusias hadir di Kantor Kelurahan Satar Tacik.

Acara ini diawali dengan laporan Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Manggarai, yang memaparkan data penerima bantuan beras yang telah disiapkan oleh Kementerian Sosial RI.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Manggarai, Fabi Abu menyampaikan
bahwa kehadiran pemerintah daerah ingin memastikan secara langsung bahwa bantuan beras yang diberikan kepada masyarakat di Kabupaten Manggarai tepat sasaran. “Kita ingin memastikan dari dekat apa yang diberikan, berapa jumlah beras yang diberikan kepada keluarga penerima manfaat, dan bagaimana sasarannya, apakah tepat sasaran.”ujar Wabup Fabi.

Dalam kesempatan tersebut, ia menyampaikan harapannya agar bantuan yang diberikan dapat tepat sasaran dan memberikan manfaat yang maksimal bagi masyarakat
Selain tepat sasaran, penyaluran bantuan beras ini diharapkan dapat menjangkau masyarakat yang paling membutuhkan dan tepat sasaran, sehingga bantuan tersebut dapat dimanfaatkan secara efektif dan tidak disalahgunakan.

Selain itu, ia juga berharap bahwa di setiap kecamatan, desa, dan kelurahan di Kabupaten Manggarai, bantuan dapat disalurkan dengan baik dan sesuai dengan peruntukannya, baik dalam jumlah maupun kualitasnya, sehingga masyarakat dapat merasakan manfaatnya secara langsung.

Sementara itu, Kepala Bulog Cabang Ruteng, Raymond, menjelaskan bahwa program bantuan pangan penyaluran beras ini ditujukan kepada keluarga penerima manfaat dengan memanfaatkan cadangan beras pemerintah. Program ini juga merupakan salah satu paket stimulus yang dikeluarkan pemerintah untuk meningkatkan daya beli masyarakat dan menjaga stabilitas ekonomi.

Lima paket stimulus tersebut meliputi diskon angkutan, diskon tarif tol, subsidi upah, diskon JKK, dan penebalan bansos. Data penerima bantuan bersumber dari Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) yang dikeluarkan oleh Kementerian Sosial, dengan jumlah penerima sekitar 18,2 juta di seluruh Indonesia. Khusus untuk Kabupaten Manggarai, terdapat 39.164 penerima.
“Pelaksanaan penyaluran bantuan dimulai pada bulan Juli dan diharapkan selesai pada tanggal 31 Juli,” ujarnya.

Setiap penerima masing-masing akan mendapatkan 10 kg per bulan alokasi dan karena bantuan ini diberikan untuk 2 alokasi, yaitu alokasi Juni dan Juli, maka penerima akan mendapatkan 20 kg sekaligus atau sebanyak 783.280 kg untuk Kabupaten Manggarai.

Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp Chanel