Borong, infopertama.com – Dalam menyemaraki Hari Ulang Tahun ke-76 Negara Republik Indonesia (HUT-76 RI), Pemerintah Kecamatan Lamba Leda Utara, Kabupaten Manggarai Timur, Provinsi NTT, mewajibkan seluruh warga untuk mengibarkan bendera merah putih dan umbul-umbul bernuansa gembira. Kreasi tersebut bentuk luapan kegembiraan dan penghargaan terhadap jasa para pahlawan.
Kepada infopertama.com, Plt. Camat Lamba Leda Utara, Agus Supratman menjelaskan, Agustus adalah momentum kemenangan bagi warga Indonesia. Di seluruh penjuru negeri, anak bangsa rayakan kemerdekaan yang jatuh pada tanggal 17 pada bulan tersebut.
Melalui press release kepada infopertama, Senin (02/08/2021) Plt. Camat Lamba Leda Utara, Agus Supratman menyampaikan, bahwa merupakan sebuah kewajiban bagi generasi bangsa memperingati hari jadi Negaranya.
“Wajib generasi bangsa peringati ulang tahun negaranya. Cara merayakannya bukan dengan kata-kata saja. Namun mesti buktikan dalam bentuk banyak giat nyata positif, demi bangsa dan negara tercinta,” ungkap Agus.
Agus mengatakan, khusus untuk wilayah Lamba Leda Utara, mengarahkan warganya untuk wajib mengisi bulan kemerdekaan dengan berbagai kegiatan nyata yang positif. Sebagai contoh adalah menyemaraki bulan kemenangan dengan menaikan bendera merah putih dan memasang umbul umbul, gapura, dan karya seni lainnya.
“Bendera dan umbul umbul wajib pasang mulai Tanggal 1 Agustus sampai Tanggal 31 Agustus. Naukkan Bendera jam 6 pagi dan turunkan pukul 18.00 atau jam 6 sore. Sedangkan umbul umbul pasang selama Bulan Agustus,” katanya.
Meski demikian, menurut Agus sampai saat ini, masih ada beberapa warga yang belum memasang bendera. Bagi warga tersebut terus dilakukan pendekatan dan sosialisasi tentang hari kemenangan Negara atas para penjajah ini.
“Kami tidak bosan-bosan lakukan pendekatan. Bersama POLRI dan TNI serta stakeholder lainnya di Kecamatan ini. Kami terus lakukan pendekatan agar masyarakat paham dan bisa turut sama-sama merasakan semarak bahagia HUT RI ke-76 Tahun 2021,” tutupnya. (Tim)
Ikuti infopertama.com di Google Berita dan WhatsApp Chanel